Hati Untuk Mengenal Tuhan




Sabtu, 18 Agustus 2018

Bacaan Alkitab Setahun: Yeremia 22-24

Yeremia 24:7 (TB)  Aku akan memberi mereka suatu hati untuk mengenal Aku, yaitu bahwa Akulah TUHAN. Mereka akan menjadi umat-Ku dan Aku ini akan menjadi Allah mereka, sebab mereka akan bertobat kepada-Ku dengan segenap hatinya.

Mobil-mobil produksi Korea teknologi kelistrikannya agak berbeda dengan mobil Jepang. Pernah suatu pagi, tiba-tiba mobil tidak bisa distarter sama sekali, tanpa ada tanda aki "drop". Bila mobil Jepang distarter masih ada bunyi meski tidak kuat untuk menyalakan mesin, tapi mobil Korea sama sekali tidak ada tanda tersebut. Kami bersikukuh bukan masalah aki, tetapi pihak dealer mengatakan akinya sudah waktunya diganti. Kami beralibi bahwa tidak ada tanda akinya drop. Akhirnya pihak dealer mengirim seorang montir dan mengganti aki lama dengan aki yang baru. Dan dengan sekali starter ... "jreng" mesin mobil langsung menyala.

Kadang menjadi pertanyaan kita, mengapa banyak orang sulit dibawa mengenal Tuhan? Tidak setia beribadah, malas dan tidak suka baca Alkitab? Ternyata masalahnya pada hati, yaitu hati yang lama yang sulit terhubung dengan Tuhan. Ibarat mobil, sudah waktunya diganti dengan aki yang baru. Hati kita bagaikan aki yang menjadi sumber pengapian, menyimpan arus listrik sehingga mampu menghidupkan mesin, lampu dan klakson. Dari hati terpancar kehidupan. Namun jika hati kita telah menjadi keras atau tawar, maka hidup bagaikan tiada harapan dan berada dalam kegelapan.

Bagaimana mendapatkan hati yang baru? Ya ... dengan meminta kepada Tuhan.
Yehezkiel 11:19-20 (TB)  Aku akan memberikan mereka hati yang lain dan roh yang baru di dalam batin mereka; juga Aku akan menjauhkan dari tubuh mereka hati yang keras dan memberikan mereka hati yang taat, supaya mereka hidup menurut segala ketetapan-Ku dan peraturan-peraturan-Ku dengan setia; maka mereka akan menjadi umat-Ku dan Aku akan menjadi Allah mereka.

Mintalah hati yang baru supaya kita bisa mengenal Tuhan, menyukai dan taat kepada firman-Nya serta mengalami persekutuan yang intim dengan Tuhan setiap hari. Tuhan memberkati. (Ps.BW)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages