Jumat, 1 Desember 2023
Bacaan Alkitab Setahun: Galatia 1-3
Galatia 3:24 (TB) Jadi hukum Taurat adalah penuntun bagi kita sampai Kristus datang, supaya kita dibenarkan karena iman.
Sebagai orang Kristen kita harus mengerti dengan benar keselamatan sebelum dan sesudah Kristus agar tidak mudah diombang-ambingkan oleh berbagai angin pengajaran.
1. Sebelum Kristus lahir
Sebelum Kristus lahir, orang menerima keselamatan karena beriman dan melakukan hukum Taurat. Sedangkan bangsa-bangsa selain Yahudi, kebenaran yang mereka yakini dalam mencari Tuhan telah menjadi hukum Taurat bagi mereka sendiri.
Roma 2:14 (TB) Apabila bangsa-bangsa lain yang tidak memiliki hukum Taurat oleh dorongan diri sendiri melakukan apa yang dituntut hukum Taurat, maka, walaupun mereka tidak memiliki hukum Taurat, mereka menjadi hukum Taurat bagi diri mereka sendiri.
Jadi sebelum Kristus lahir, orang bisa diselamatkan karena hidup suci, melakukan kebaikan dan kebenaran yang mereka yakini. Tetapi sangat sedikit orang saja yang diselamatkan sebab kecenderungan manusia adalah berbuat dosa.
Roma 3:20 (TB) Sebab tidak seorang pun yang dapat dibenarkan di hadapan Allah oleh karena melakukan hukum Taurat, karena justru oleh hukum Taurat orang mengenal dosa.
Sebab itu hukum Taurat (peraturan Tuhan) dan hukum-hukum kebenaran bangsa lain bukanlah jawaban bagi keselamatan seluruh umat manusia.
2. Sesudah Kristus lahir
Keselamatan dalam Kristus adalah karya Tuhan yang sempurna dalam keselamatan. Setiap orang diselamatkan bukan karena berbuat baik atau kebenarannya sendiri dalam melakukan hukum kebenaran melainkan karena kasih karunia atau pemberian Tuhan.
Efesus 2:8-9 (TB) Sebab karena kasih karunia kamu diselamatkan oleh iman; itu bukan hasil usahamu, tetapi pemberian Allah,
itu bukan hasil pekerjaanmu: jangan ada orang yang memegahkan diri.
Roma 3:23-24 (TB) Karena semua orang telah berbuat dosa dan telah kehilangan kemuliaan Allah,
dan oleh kasih karunia telah dibenarkan dengan cuma-cuma karena penebusan dalam Kristus Yesus.
Setelah Yesus lahir tidak ada lagi keselamatan karena melakukan hukum Taurat dan hukum kebenaran. Yesus menyempurnakan hukum Taurat dan tidak ada keselamatan selain di dalam Yesus.
Kisah Para Rasul 4:12 (TB) Dan keselamatan tidak ada di dalam siapa pun juga selain di dalam Dia, sebab di bawah kolong langit ini tidak ada nama lain yang diberikan kepada manusia yang olehnya kita dapat diselamatkan."
Jadi waspadalah kepada pengajaran "semua agama sama menuju ke sorga". Dalam kata agama, "a" artinya tidak dan "gama" artinya rusak. Jadi agama mengajarkan agar orang tidak rusak. Memang agama menolong orang untuk menjadi baik tetapi bukan menyelamatkan. Tetapi Kristus datang bukan membawa agama. Kristus datang untuk menyelamatkan orang berdosa dengan kasih karunia yaitu pengampunan dosa melalui penebusan Yesus di kayu salib.
Yohanes 14:6 (TB) Kata Yesus kepadanya: "Akulah jalan dan kebenaran dan hidup. Tidak ada seorang pun yang datang kepada Bapa, kalau tidak melalui Aku.
Kiranya renungan ini semakin menguatkan iman kita kepada Tuhan Yesus sebagai satu-satunya jalan keselamatan yang benar menuju ke sorga. Haleluya, Tuhan Yesus memberkati. (PBW)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar