Ada Jalan Yang Disangka Orang Lurus




Selasa, 9 Juli 2019

Bacaan Alkitab Setahun: Amsal 16-18

Amsal 16:25 (TB)  Ada jalan yang disangka lurus, tetapi ujungnya menuju maut.

A. Jalan Di Luar Yesus

Banyak orang berbondong-bondong menempuh jalan di luar Yesus. Memang jalan di luar Yesus banyak dilalui orang dan banyak temannya. Banyak kemudahan didapatkan, mudah dilalui, tanpa hambatan, tanpa tantangan iman dan aniaya. Menawarkan kompromi dengan dunia, asal melewati jalan ini semua akan mulus. Tetapi sesungguhnya jalan yang luas ini menuju kepada kebinasaaan. Mayoritas orang menyangka jalan lurus dan luas ini adalah jalan yang benar, tetapi mereka tidak tahu bahwa ujungnya menuju maut (kematian).

Matius 7:13-14 (TB)  Masuklah melalui pintu yang sesak itu, karena lebarlah pintu dan luaslah jalan yang menuju kepada kebinasaan, dan banyak orang yang masuk melaluinya;
karena sesaklah pintu dan sempitlah jalan yang menuju kepada kehidupan, dan sedikit orang yang mendapatinya."

B. Jalan Melalui Yesus

Yohanes 14:6 (TB)  Kata Yesus kepadanya: "Akulah jalan dan kebenaran dan hidup. Tidak ada seorang pun yang datang kepada Bapa, kalau tidak melalui Aku.

Untuk menerima keselamatan memang mudah, hanya dengan hati percaya dan mulut mengaku bahwa Yesus adalah Tuhan, makan akan diselamatkan (Roma 10:9). Tetapi untuk mempertahankannya membutuhkan proses yang tidak mudah. Memikul salib berarti bersedia mengalami kesulitan karena iman, sedikit teman, tidak bisa kompromi dengan dunia. Ada yang diusir dari keluarga, ada yang kehilangan teman atau jabatan dalam pekerjaan, ada yang dipersulit dalam hal ibadah bahkan ada yang dianiaya dan dibunuh karena iman. Tetapi sesungguhnya inilah jalan yang sejati yang disediakan Tuhan untuk sampai kepada kehidupan kekal (sorga).

Ada pepatah mengatakan banyak jalan menuju ke Roma, tetapi tidak demikian dengan keselamatan. Memang ada banyak agama di dunia, tetapi hanya satu jalan menuju keselamatan yang diberikan oleh Tuhan sendiri yaitu melalui Yesus Kristus. Jalan yang sejati menuju ke sorga bukan dari bawah ke atas atau dibuat oleh manusia. Jalan yang sejati datang dari atas ke bawah, yaitu dari sorga turun ke bumi. Yesus dari sorga turun ke bumi menjadi manusia yang menebus dosa manusia yang percaya.

Yohanes 6:33 (TB)  Karena roti yang dari Allah ialah roti yang turun dari sorga dan yang memberi hidup kepada dunia."

Jangan terkecoh oleh tawaran nikmatnya keinginan dunia dan mayoritas orang karena ada jalan yang disangka orang lurus tetapi ujungnya kepada maut. Tetaplah setia menempuh jalan iman melalui Tuhan Yesus sekalipun melalui berbagai pergumulan dan tantangan iman. Selamat bekerja, Tuhan memberkati. (Ps.BW)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages