Respon Terhadap Firman Tuhan




Rabu, 8 Mei 2019

Bacaan Alkitab Setahun: 2 Taw 28-30

2 Tawarikh 30:10-11 (TB)  Ketika pesuruh-pesuruh cepat itu pergi dari kota ke kota, melintasi tanah Efraim dan Manasye sampai ke Zebulon, mereka ditertawakan dan diolok-olok. Namun beberapa orang dari Asyer, Manasye dan Zebulon merendahkan diri, dan datang ke Yerusalem.

Raja Hizkia menyuruh para pesuruh cepat untuk memberitakan berita Paskah dan menyerukan pertobatan kepada orang Israel.
2 Tawarikh 30:5-6 (TB)  Mereka memutuskan untuk menyiarkan maklumat di seluruh Israel, dari Bersyeba sampai Dan, supaya masing-masing datang ke Yerusalem merayakan Paskah bagi TUHAN, Allah Israel, karena mereka belum merayakannya secara umum seperti yang ada tertulis.  Maka berangkatlah pesuruh-pesuruh cepat ke seluruh Israel dan Yehuda membawa surat dari raja dan para pemimpin, dan mengatakan sesuai dengan perintah raja: "Hai, orang Israel, kembalilah kepada TUHAN, Allah Abraham, Ishak dan Israel, maka Ia akan kembali kepada yang tertinggal dari pada kamu, yakni mereka yang terluput dari tangan raja-raja Asyur."

Setiap firman Tuhan merupakan pesan Tuhan kepada orang-orang percaya. Bagaimana orang percaya meresponi firman Tuhan?

1. Ada yang tidak percaya.
Sebagaimana pesan yang dibawa oleh pesuruh-pesuruh cepat utusan raja Hizkia, ada orang-orang Israel yang mentertawakan dan mengolok-olok. Mereka apakah tipikal orang Kristen yang tidak serius dengan kerohanian mereka, tidak percaya kepada kuasa firman Tuhan. Ada juga yang menganggap bahwa firman Tuhan adalah cerita sejarah atau cerita fiksi yang tidak akan terjadi dalam kehidupan sehari-hari.

2. Ada yang percaya dan taat.
Beberapa orang Israel yang menerima berita dari para pesuruh cepat ada yang merendahkan diri dan datang ke Yerusalem untuk merayakan Paskah. Mereka memilih untuk percaya dan taat. Inilah respon yang Tuhan kehendaki. Jika kita percaya kepada firman Tuhan, maka firman Tuhan akan menjadi nyata dan berlaku dalam hidup kita.

Baik respon tidak percaya maupun percaya ternyata terjadi di antara orang Kristen. Jangan menganggap bahwa semua orang Kristen pasti percaya firman Tuhan.
Survey dan kenyataan telah membuktikan bahwa sebagian besar orang Kristen di Eropa tidak mempercayai Tuhan, tidak mempercayai Alkitab dan tidak pergi ke gereja. Gereja-gereja di Eropa banyak yang telah kosong, menjadi monumen dan dialihfungsikan. Generasi muda telah menjadi apatis terhadap gereja.

Bagaimana dengan keadaan kita? Jangan sampai kita menjadi tidak percaya kepada firman Tuhan sehingga kekristenan hanya menjadi agama di luar tetapi esensinya kosong. Sebaliknya marilah kita tetap percaya kepada firman Tuhan, melakukannya sehingga firman Tuhan menjadi hidup dalam kehidupan orang percaya. Selamat beraktifitas dan Tuhan memberkati. (Ps.BW)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages