Mempermainkan Tuhan

 



Sabtu, 2 Desember 2023


Bacaan Alkitab Setahun: Galatia 4-6


Galatia 6:7 (TB)  Jangan sesat! Allah tidak membiarkan diri-Nya dipermainkan. Karena apa yang ditabur orang, itu juga yang akan dituainya.


Arti kata mempermainkan yang sesuai dengan konteks ayat tersebut adalah tidak serius (main-main), memperdaya (menipu) dan menjadikan Tuhan sebagai bahan tertawaan karena perbuatan dosa kita.


Orang yang mempermainkan Tuhan adalah mereka yang hidupnya tidak serius atau tidak sungguh-sungguh mengikut Tuhan. Mereka masih dikuasai keinginan daging, ini disebutkan dalam ayat sesudahnya. Mempermainkan Tuhan adalah sikap yang tidak menghormati Tuhan dan menganggap Tuhan tidak berarti.


Galatia 6:8 (TB)  Sebab barangsiapa menabur dalam dagingnya, ia akan menuai kebinasaan dari dagingnya, tetapi barangsiapa menabur dalam Roh, ia akan menuai hidup yang kekal dari Roh itu.


Tuhan tidak membiarkan diri-Nya dipermainkan, Dialah yang memiliki kehormatan dan kekudusan. 

Akibat mempermainkan Tuhan akan mengalami kematian atau kebinasaan.

Sebelum mengalami kebinasaan, biasanya Tuhan masih memberi peringatan berupa sakit penyakit atau musibah yang tujuanya membuat seseorang bertobat dan kembali kepada Tuhan.


Matius 7:21, 23 (TB)  Bukan setiap orang yang berseru kepada-Ku: Tuhan, Tuhan! akan masuk ke dalam Kerajaan Sorga, melainkan dia yang melakukan kehendak Bapa-Ku yang di sorga.

Pada waktu itulah Aku akan berterus terang kepada mereka dan berkata: Aku tidak pernah mengenal kamu! Enyahlah dari pada-Ku, kamu sekalian pembuat kejahatan!"


Alkitab memberikan contoh orang-orang yang mempemainkan Tuhan, antara lain:


1. Anak-anak Imam Eli binasa karena mempermainkan Tuhan.


1 Samuel 2:12 (TB)  Adapun anak-anak lelaki Eli adalah orang-orang dursila; mereka tidak mengindahkan TUHAN ...


2. Ananias dan Safira binasa karena memperdaya (menipu) Tuhan.


Marilah kita renungkan apakah masih ada sikap hidup kita yang mempermainkan Tuhan? Apakah hidup kita masih terikat kepada dosa? Segeralah bertobat, jangan mempermainkan Tuhan dengan perbuatan kita yang sia-sia. Selagi ada kesempatan, lakukan pertobatan dan perubahan hidup mulai hari ini. Jangan terlambat agar kita tidak menyesal. Tetap semangat mengiring Tuhan Yesus. Haleluya, Tuhan Yesus memberkati. (PBW)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages