Naomi vs Mara



Selasa, 17 Maret 2020

Bacaan Alkitab Setahun: Rut 1-4

Rut 1:20 (TB)  Tetapi ia berkata kepada mereka: "Janganlah sebutkan aku Naomi; sebutkanlah aku Mara, sebab Yang Mahakuasa telah melakukan banyak yang pahit kepadaku.

Arti nama Naomi menurut Alkitab adalah menyenangkan. Tetapi ketika Naomi pulang kembali ke Betlehem, ia tidak mau disebut sebagai Naomi melainkan Mara artinya pahit.
Mengapa hidup Naomi yang seharusnya menyenangkan menjadi pahit? Hikmat apa saja yang bisa kita ambil dari kisah hidup Naomi?

1. Naomi meninggalkan Betlehem pada waktu kelaparan dan pergi ke tanah Moab.
Betlehem artinya rumah roti tetapi untuk sesaat Tuhan mengijinkan kelaparan terjadi. Orang-orang yang karena masalah atau kesulitan kemudian meninggalkan Tuhan, bisa diumpamakan seperti kisah hidup Naomi. Hidupnya akan mengalami kepahitan karena meninggalkan Tuhan.

2. Naomi kehilangan segala-galanya.
Tiba di tanah Moab berarti mereka sekeluarga tidak bisa beribadah kepada Tuhan, sebab Moab adalah bangsa kafir yang menyembah kepada berhala. Suami Naomi mati, begitu pula kedua anaknya Mahlon dan Kilyon. Naomi kehilangan tujuan hidup dan kehilangan suami dan kedua anaknya. Asa yang telah dibangun ketika keluar dari Betlehem telah menjadi hancur lebur. Begitulah kehidupan orang-orang yang meninggalkan Tuhan, tidak akan mengalami sukacita dan damai sejahtera. Bahkan kehilangan arti hidup yang sesungguhnya.

3. Naomi menyadari kesalahannya dan bertobat.
Bersyukur Naomi masih mau rendah hati dan menyadari kesalahannya.
Rut 1:6 (TB)  Kemudian berkemaslah ia dengan kedua menantunya dan ia pulang dari daerah Moab, sebab di daerah Moab ia mendengar bahwa TUHAN telah memperhatikan umat-Nya dan memberikan makanan kepada mereka.
Salah satu penghalang orang berdosa kembali kepada Tuhan adalah mereka merasa hidupnya tidak layak lagi. Kabar baiknya adalah Tuhan menerima dan mengampuni setiap orang yang mau bertobat kembali kepada-Nya.

4. Tuhan mengubahkan Mara menjadi Naomi kembali.
Sekalipun Naomi meminta dirinya dipanggil Mara, tetapi Tuhan tetap menyebutnya Naomi. Dalam silsilah Alkitab juga disebut Naomi, bahkan dalam seluruh pasal dalam Kitab Rut tetap disebut sebagai Naomi. Tuhan memulihkan dari kepahitan menjadi menyenangkan (bahagia). Akhirnya Tuhan mengirimkan seorang penebus yaitu Boaz yang bersedia menebus milik pusaka Naomi. Boaz menebus Rut menantu Naomi, dan Rut melahirkan Obed yang akhirnya menjadi kakek dari Daud. Obed inilah yang masuk dalam silsilah Yesus Kristus.

Rut 4:14-16 (TB)  Sebab itu perempuan-perempuan berkata kepada Naomi: "Terpujilah TUHAN, yang telah rela menolong engkau pada hari ini dengan seorang penebus. Termasyhurlah kiranya nama anak itu di Israel.
Dan dialah yang akan menyegarkan jiwamu dan memelihara engkau pada waktu rambutmu telah putih; sebab menantumu yang mengasihi engkau telah melahirkannya, perempuan yang lebih berharga bagimu dari tujuh anak laki-laki."
Dan Naomi mengambil anak itu serta meletakkannya pada pangkuannya dan dialah yang mengasuhnya.


Bagaimana dengan kehidupan Anda saat ini? Apakah Anda mengalami kepahitan? Apakah Anda mengalami kegagalan? Jangan meninggalkan Tuhan dan jika Anda sudah jauh dari Tuhan kembalilah kepada-Nya. Tuhan sanggup memulihkan kehidupan Anda dan membuat Anda kembali hidup bahagia, mengalami sukacita dan damai sejahtera. Tuhan memberkati. (Ps.BW)




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages