Rahasia Menerima Berkat Yang Terbaik



Kamis, 7 Maret 2019

Bacaan Alkitab Setahun: Yosua 13-15

Yosua 14:13-15 (TB)  Lalu Yosua memberkati Kaleb bin Yefune, dan diberikannyalah Hebron kepadanya menjadi milik pusakanya.
Itulah sebabnya Hebron menjadi milik pusaka Kaleb bin Yefune, orang Kenas itu, sampai sekarang ini, karena ia tetap mengikuti TUHAN, Allah Israel, dengan sepenuh hati.
Nama Hebron dahulu ialah Kiryat-Arba; Arba ialah orang yang paling besar di antara orang Enak. Dan amanlah negeri itu, berhenti berperang.

Hari ini kita akan belajar bagaimana Kaleb bin Yefune mendapat milik pusaka Hebron.

I. Kehidupan Kaleb bin Yefune.
Kaleb bin Yefune adalah salah satu dari kedua belas pengintai yang diutus Musa ke tanah Kanaan. Bersama Yosua, Kaleb telah menenangkan bangsa Israel agar percaya kepada janji Tuhan. Ketika 10 pengintai takut dan pesimis, justru Yosua dan Kaleb beriman jika Tuhan telah berjanji, maka Tuhan akan menyertai mereka mengalahkan musuh-musuh di tanah Kanaan.
Kehidupan rohani Kaleb dicatat sebagai orang yang tetap mengikut Tuhan dengan sepenuh hati. Bahkan disebut sebagai "lain jiwanya".
Bilangan 14:24 (TB)  Tetapi hamba-Ku Kaleb, karena lain jiwa yang ada padanya dan ia mengikut Aku dengan sepenuhnya, akan Kubawa masuk ke negeri yang telah dimasukinya itu, dan keturunannya akan memilikinya.

III. Kaleb bin Yefune mendapatkan Hebron.
Di usia 85 tahun, kekuatan Kaleb masih sama dengan usia 40 tahun (Yosua 14:7). Itulah sebabnya Kaleb minta ijin Yosua untuk menaklukkan Hebron, sebab banyak daerah yang belum bisa ditaklukkan.
Yosua memberkati Kaleb bin Yefune (Yosua 14:13) sehingga ia dimampukan untuk menaklukkan penguasa wilayah Hebron. Di sini kita melihat orang yang sepenuh hati mengikut Tuhan akan senantiasa mendapatkan kekuatan yang baru, meskipun secara fisik umur terus bertambah.

Yesaya 40:31 (TB)  tetapi orang-orang yang menanti-nantikan TUHAN mendapat kekuatan baru: mereka seumpama rajawali yang naik terbang dengan kekuatan sayapnya; mereka berlari dan tidak menjadi lesu, mereka berjalan dan tidak menjadi lelah.

IV. Arti nama Hebron
Nama Hebron, sama dengan Heber artinya dipersatukan, digabungkan dan dipertautkan.
Hebron adalah penghasil susu dan anggur yang terbaik dan sangat terkenal. Ingatlah waktu para pengintai pulang dari tanah Kanaan, mereka membawa tandan anggur yang besar-besar. Di samping itu disebut bahwa tanah Kanaan penuh dengan susu dan madu. Yang dimaksudkan adalah Hebron. Jadi Kaleb bin Yefune menerima milik pusaka yang terbaik yaitu Hebron, wilayah yang subur dan diberkati Tuhan.

IV. Berkat yang besar diimbangi musuh yang besar.
Meskipun tanah Hebron sangat luar biasa ternyata yang diam di situ adalah orang Arba, yaitu orang yang terbesar dari keturunan Enak ... yang dahulu oleh 10 pengintai disebut sebagai "orang-orang raksasa". Itulah sebabnya suku-suku Israel yang lain tidak bisa menaklukkan Hebron. Tetapi Kaleb bin Yefune yang dengan sepenuh hati mengikut Tuhan, telah diberkati sehingga bisa menaklukkan Hebron menjadi milik pusakanya. Setiap berkat yang besar terkandung masalah atau tantangan yang besar.

Kesimpulan:
1. Untuk menerima berkat yang besar dan terbaik, ikutlah Tuhan dengan sepenuh hati.
2. Dalam berkat yang besar terkandung masalah atau tantangan yang besar. Jangan takut, Tuhan akan memberkati Anda sehingga mengalami kemenangan.

Biarlah renungan hari ini menjadi berkat bagi kita semua. Selamat berlibur dan Tuhan memberkati. (Ps.BW)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages