Tuhan Ajaib dan Agung


Minggu, 28 Juli 2024

Bacaan Alkitab Setahun: Yesaya 28-30

Yesaya 28:29 (TB)  Dan ini pun datangnya dari TUHAN semesta alam; Ia ajaib dalam keputusan dan agung dalam kebijaksanaan. 

Yesaya 28:29 (BIMK)  Kebijaksanaan itu datangnya dari TUHAN Yang Mahakuasa. Semua rencana TUHAN bijaksana dan selalu berhasil. 

Ada dua hal yang bisa kita pelajari yaitu:

1. Tuhan ajaib dalam keputusan.

Ajaib artinya lebih dari yang kita pikirkan dan doakan.

Efesus 3:20-21 (TB)  Bagi Dialah, yang dapat melakukan jauh lebih banyak dari pada yang kita doakan atau pikirkan, seperti yang ternyata dari kuasa yang bekerja di dalam kita,
bagi Dialah kemuliaan di dalam jemaat dan di dalam Kristus Yesus turun-temurun sampai selama-lamanya. Amin.

2. Tuhan agung dalam kebijaksanaan

Agung atau termulia melebihi segala pengertian dan pengetahuan yang dapat dipelajari atau dimengerti oleh manusia.

Mazmur 148:13 (TB)  Biarlah semuanya memuji-muji TUHAN, sebab hanya nama-Nya saja yang tinggi luhur, keagungan-Nya mengatasi bumi dan langit. 

Sebagai contoh misalnya rotasi (perputaran) bumi semuanya sangat teratur setiap hari, dari terbit hingga terbenamnya matahari sehingga menjadi pedoman waktu yang akurat. Belum lagi segala sesuatu yang terjadi di seluruh alam semesta yang sangat luas. Ini hanya bisa dilakukan oleh Tuhan semesta alam (Yesaya 28:29).

Biarlah renungan ini mengingatkan segala keterbatasan kita dan membawa kita mengakui kemahakuasaan Tuhan sehingga kita hidup semakin mengandalkan Tuhan.
Selamat hari Minggu, selamat beribadah. Tuhan Yesus memberkati. (PBW)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages