Kuasa Tuhan Tak Terbatas

 


Rabu, 24 Mei 2023


Bacaan Alkitab Setahun: Ayub 10-12


Ayub 11:7 (TB)  Dapatkah engkau memahami hakekat Allah, menyelami batas-batas kekuasaan Yang Mahakuasa? 


Manusia diberikan kecerdasan yang luar biasa. Sayangnya dengan kecerdasan dan kepandaiannya banyak orang merasa lebih pintar dari Tuhan dan membatasi kuasa-Nya dengan kemampuan berpikirnya. Akibatnya mereka menjadi tidak lagi percaya kepada Tuhan karena hakekat tentang Tuhan dan karya-Nya begitu banyak yang di luar cara berpikir manusia.


Kuasa Tuhan sungguh tidak terbatas. Ayat-ayat di bawah ini menegaskan bahwa kuasa Tuhan jauh di atas manusia bisa memikirkan dan menjangkaunya.


1. Tingginya dan dalamnya tak terbatas.


Ayub 11:8 (TB)  Tingginya seperti langit — apa yang dapat kaulakukan? Dalamnya melebihi dunia orang mati — apa yang dapat kauketahui? 


Kuasa Tuhan adalah misteri yang tidak dapat diselami oleh logika manusia. Tidak dapat diukur dan diselami seperti langit dan alam kubur.


2. Panjang dan luasnya tak terbatas


Ayub 11:9 (TB)  Lebih panjang dari pada bumi ukurannya, dan lebih luas dari pada samudera. 


Dengan teknologi canggih, manusia bisa mengukur panjang bumi dan luas samudera. Tetapi kuasa Tuhan dinyatakan lebih daripada itu semua. Artinya tidak ada satu pun alat yang dibuat manusia yang bisa mengukur tentang Tuhan.


Roma 11:33 (TB)  O, alangkah dalamnya kekayaan, hikmat dan pengetahuan Allah! Sungguh tak terselidiki keputusan-keputusan-Nya dan sungguh tak terselami jalan-jalan-Nya!


Jangan membatasi kuasa Tuhan dengan pikiran kita. Tetapi pakailah pikiran kita untuk mengenal hakekat Tuhan dan kuasa-Nya agar kita semakin berhikmat dan mengenal Tuhan secara pribadi. Selamat beraktifitas, Tuhan Yesus memberkati. (PBW)





Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages