Membatasi Kuasa Tuhan

 



Selasa, 21 Maret 2023


Bacaan Alkitab Setahun: 1 Samuel 7-9


1 Samuel 7:2 (TB)  Sejak saat tabut itu tinggal di Kiryat-Yearim berlalulah waktu yang cukup lama, yakni dua puluh tahun, dan seluruh kaum Israel mengeluh kepada TUHAN. 


Tabut Tuhan mewakili keberadaan Tuhan di tengah-tengah umat-Nya. Tetapi bangsa Israel tidak mengalami kuasa Tuhan padahal Tuhan ada di tengah-tengah mereka. Hanya Eleazar saja yang menjaga Tabut Tuhan di rumah Abinadab, sementara seluruh bangsa Israel masa bodoh dengan keberadaan Tabut Tuhan. Akibatnya selama waktu yang cukup lama yaitu 20 tahun mereka tidak mengalami kuasa Tuhan dan mengeluh karena beratnya tekanan dari orang Filistin.


Apa yang menyebabkan bangsa Israel membatasi kuasa Tuhan?


1. Menyembah berhala


1 Samuel 7:3 (TB)  Lalu berkatalah Samuel kepada seluruh kaum Israel demikian: "Jika kamu berbalik kepada TUHAN dengan segenap hati, maka jauhkanlah para allah asing dan para Asytoret dari tengah-tengahmu dan tujukan hatimu kepada TUHAN dan beribadahlah hanya kepada-Nya; maka Ia akan melepaskan kamu dari tangan orang Filistin." 


Bangsa Israel menyembah para allah asing dan para Asytoret (bentuk yang dibuat-buat untuk disembah). Karena menyembah berhala inilah maka bangsa Israel tidak mengalami kuasa Tuhan. Mereka hidup dalam intimidasi dan perbudakan dari musuh-musuhnya.


2. Tidak tahu memperlakukan Tabut Tuhan.


1 Samuel 7:1 (TB)  Lalu orang-orang Kiryat-Yearim datang, mereka mengangkut tabut TUHAN itu dan membawanya ke dalam rumah Abinadab yang di atas bukit. Dan Eleazar, anaknya, mereka kuduskan untuk menjaga tabut TUHAN itu. 


Bangsa Israel hanyalah menitipkan tabut Tuhan di rumah Abinadab dan menugaskan anaknya untuk menjaga, tidak lebih dari itu. Mereka tidak tahu bagaimana memperlakukan Tabut Tuhan.

Padahal bila melakukan yang terbaik untuk Tabut Tuhan mereka akan mengalami berkat Tuhan yang luar biasa, sama seperti yang dialami oleh keluarga Obed-Edom.


2 Samuel 6:11 (TB)  Tiga bulan lamanya tabut Tuhan itu tinggal di rumah Obed-Edom, orang Gat itu, dan TUHAN memberkati Obed-Edom dan seisi rumahnya. 


Banyak orang mengaku beragama Kristen tetapi tidak mengalami kuasa Tuhan dalam hidupnya. Ini terjadi sebab mereka masih hidup dalam dosa atau menyembah berhala dan tidak beribadah atau menyembah Tuhan dengan dengan segenap hati. Marilah kita belajar dari kesalahan bangsa Israel. Jangan membatasi kuasa Tuhan dalam hidup kita. Selamat beraktifitas, Tuhan Yesus memberkati. Amin. (PBW)




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages