Bersama Kita Luar Biasa



Hari 10
Sabtu, 14 Januari 2017
Bersama Kita Luar Biasa
Bacaan: Markus 3: 14-15


Dalam setiap sejarah perjuangan melawan penjajahan di negara mana pun, tidak ada kemenangan yang bisa diraih bila orang-orang di bangsa itu tidak bersatu. Kemenangan / kebebasan dari penjajah hanya akan didapat bila ada satu kesatuan dari seluruh bangsa yang terjajah.

Hal ini menggambarkan bahwa ada kekuatan dalam kesatuan. Ketika kita bersatu bersama-sama maka akan tercipta suatu kekuatan yang memungkinkan kita melakukan apa pun. Yesus mengerti prinsip ini, maka Dia menetapkan dua belas orang untuk menjadi rasul-Nya. Kedua belas orang ini diberi kuasa untuk mengusir setan. Tapi kekuatan mereka bukan terletak pada kemampuan individu mereka, melainkan saat mereka bersatu. Itu sebabnya setelah Dia memberi mereka kuasa, kedua belas rasul itu diutus berdua-berdua ke seluruh kota di Israel untuk memberitakan Injil, mengusir setan, dan menyembuhkan yang sakit.

Ada kuasa dalam kebersamaan. Seorang diri kita mungkin hebat, tapi ketika kita bersama-sama, melangkah menuju arah yang sama, menggunakan talenta dan karunia kita untuk mencapai tujuan itu, maka akan ada sesuatu yang luar biasa yang bisa kita lihat.

“Ketika semua orang maju bersama, sukses akan datang dengan sendirinya.”
- Henry Ford -



Pokok doa: 
Mintalah Tuhan agar menyatukan kita dengan sesama kita, dengan pemimpin kita dan bergerak maju untuk menggenapi visi yang sudah Tuhan berikan kepada kita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages