Jangan Abai Melakukan Perintah Tuhan


Kamis, 6 Maret 2025

Bacaan Alkitab Setahun: Yosua 10-12

Yosua 11:15 (TB)  Seperti yang diperintahkan TUHAN kepada Musa, hamba-Nya itu, demikianlah diperintahkan Musa kepada Yosua dan seperti itulah dilakukan Yosua: tidak ada sesuatu yang diabaikannya dari segala yang diperintahkan TUHAN kepada Musa. 

Yosua adalah penerus Musa yang membawa bangsa Israel memasuki Tanah Perjanjian. Selama Yosua mendampingi Musa, ia selalu mendengar perintah Tuhan kepada Musa. Sebab itu setelah Yosua menjadi pemimpin ia tidak mengabaikan perintah Tuhan. Ia selalu melakukan segala yang diperintahkan TUHAN kepada Musa.

Siapakah Musa dalam kehidupan sekarang?
Mereka adalah orang tua atau pemimpin rohani. Marilah kita melakukan perintah Tuhan, seperti mereka melakukannya. Dan lakukan perintah Tuhan yang belum sempat mereka lakukan.

Siapakah Yosua dalam kehidupan sekarang?
Mereka adalah anak-anak, para pelayan Tuhan serta yang Tuhan pilih untuk melanjutkan pelayanan. Jadilah seperti Yosua yang selalu taat melakukan perintah Tuhan.

Seseorang bisa melakukan perintah Tuhan atau tidak adalah pilihan. Tetapi bila kita memilih untuk melakukan maka kita akan mengalami segala berkat yang Tuhan sediakan. Seperti Yosua mengalami kemenangan demi kemenangan ketika masuk Tanah Perjanjian. Jangan abai melakukan perintah Tuhan. Haleluya, Tuhan Yesus memberkati. (PBW)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages