Meresponi Firman Tuhan

 



Jumat, 19 April 2024


Bacaan Alkitab Setahun: 2 Raja-raja 22-25


2 Raja-raja 22:11 (TB)  Segera sesudah raja mendengar perkataan kitab Taurat itu, dikoyakkannyalah pakaiannya. 


Raja Yosia meresponi perkataan kitab Taurat dengan cara mengoyakkan pakaiannya. Mengoyakkan pakaian adalah bahasa simbolik yang artinya menyesal dan bertobat setelah mendengar kebenaran firman Tuhan. 

Hal ini bisa dilihat dari ayat selanjutnya.


2 Raja-raja 22:12-13 (TB)  Kemudian raja memberi perintah kepada imam Hilkia, kepada Ahikam bin Safan, kepada Akhbor bin Mikha, kepada Safan, panitera itu, dan kepada Asaya, hamba raja, katanya:

"Pergilah, mintalah petunjuk TUHAN bagiku, bagi rakyat dan bagi seluruh Yehuda, tentang perkataan kitab yang ditemukan ini, sebab hebat kehangatan murka TUHAN yang bernyala-nyala terhadap kita, oleh karena nenek moyang kita tidak mendengarkan perkataan kitab ini dengan berbuat tepat seperti yang tertulis di dalamnya."


Pelajaran apa yang dapat kita ambil dari ayat tersebut?

Pada saat kita mendengar firman Tuhan, baik saat kita membaca dan merenungkan firman Tuhan maupun mendengarkan kotbah baiklah kita meresponi dengan cara yang benar yaitu menyesal, bertobat dan mengalami perubahan hidup yang seturut dengan firman Tuhan.


Yohanes 15:3 (TB)  Kamu memang sudah bersih karena firman yang telah Kukatakan kepadamu.


2 Timotius 3:16 (TB)  Segala tulisan yang diilhamkan Allah memang bermanfaat untuk mengajar, untuk menyatakan kesalahan, untuk memperbaiki kelakuan dan untuk mendidik orang dalam kebenaran.


Janganlah bebal atau mengeraskan hati pada saat firman Tuhan berbicara dan menegur kita. Sebaliknya responilah dengan sikap yang benar yaitu pertobatan dan perubahan hidup setiap hari. Haleluya, Tuhan Yesus memberkati. (PBW)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages