Selalu Siap Setiap Saat

 



Jumat, 8 April 2022


Bacaan Alkitab Setahun: 1 Raja 7-9


1 Raja-raja 8:29 (TB)  Kiranya mata-Mu terbuka terhadap rumah ini, siang dan malam, terhadap tempat yang Kaukatakan: nama-Ku akan tinggal di sana; dengarkanlah doa yang hamba-Mu panjatkan di tempat ini. 


Bait Allah yang didirikan oleh raja Salomo menjadi rumah doa bagi umat Tuhan. Barangsiapa berdoa di Bait Allah maka Tuhan mendengar permohonan mereka baik siang maupun malam.


Setiap ayat firman Tuhan pasti akan berbicara kepada kita. Bagaimana aplikasi ayat tersebut dalam kehidupan kita sekarang?


1. Bait Allah saat ini adalah setiap orang percaya.


Tempat kediaman Tuhan saat ini bukan berada di dalam bangunan, melainkan di dalam diri orang percaya yang memiliki hubungan pribadi dengan Tuhan.


1 Korintus 3:16-17 (TB)  Tidak tahukah kamu, bahwa kamu adalah bait Allah dan bahwa Roh Allah diam di dalam kamu?  

Jika ada orang yang membinasakan bait Allah, maka Allah akan membinasakan dia. Sebab bait Allah adalah kudus dan bait Allah itu ialah kamu.


1 Korintus 6:19 (TB)  Atau tidak tahukah kamu, bahwa tubuhmu adalah bait Roh Kudus yang diam di dalam kamu, Roh Kudus yang kamu peroleh dari Allah, — dan bahwa kamu bukan milik kamu sendiri? 


Efesus 2:22 (TB)  Di dalam Dia kamu juga turut dibangunkan menjadi tempat kediaman Allah, di dalam Roh. 


2. Tuhan mendengar doa kita setiap saat.


Selain waktu-waktu yang dikhususkan untuk beribadah, setiap umat Tuhan pada zaman perjanjian lama selalu memiliki kesempatan untuk menaikan doa dan ibadah mereka kepada Tuhan, baik siang maupun malam.


Demikianlah dalam kehidupan kita saat ini, Tuhan mendengar setiap doa yang kita naikkan baik siang maupun malam. Tangan Tuhan terbuka untuk menolong dan telinga-Nya selalu siap untuk mendengar suara permohonan kita.


Yesaya 59:1 (TB)  Sesungguhnya, tangan TUHAN tidak kurang panjang untuk menyelamatkan, dan pendengaran-Nya tidak kurang tajam untuk mendengar; 


Yohanes 7:37-38 (TB)  Dan pada hari terakhir, yaitu pada puncak perayaan itu, Yesus berdiri dan berseru: "Barangsiapa haus, baiklah ia datang kepada-Ku dan minum!

Barangsiapa percaya kepada-Ku, seperti yang dikatakan oleh Kitab Suci: Dari dalam hatinya akan mengalir aliran-aliran air hidup."


Jadikanlah hidup kita sebagai tempat kediaman Roh Allah, bangunlah persekutuan yang intim dengan Tuhan. Percayalah Tuhan selalu siap mendengar doa kita setiap saat. Haleluya, Tuhan Yesus memberkati. (Ps.BW)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages