Happy Sunday



Minggu, 27 Nopember 2016

Mazmur 100:4 (TB) Masuklah melalui pintu gerbang-Nya dengan nyanyian syukur, ke dalam pelataran-Nya dengan puji-pujian, bersyukurlah kepada-Nya dan pujilah nama-Nya!

Kita sering mendengar istilah "Happy Sunday" atau bila diterjemahkan "Hari Minggu Bahagia". Apakah maksudnya?
Orang yang tinggal di kota menghabiskan waktu week end (Sabtu-Minggu) untuk pergi refreshing di tempat hiburan, di villa, tempat rekreasi, jalan-jalan di mall. Apakah itu benar-benar membuat bahagia sejati atau ataukah bahagia semu?
Lagipula tidak setiap minggu kita tidak dapat ke luar kota atau berlibur.

Sudah lebih dari 30-an tahun saya merasakan happy Sunday, merasakan bahagia luar biasa bila hari Minggu bisa beribadah, memuliakan Tuhan bahkan melayani Tuhan dan bertemu saudara seiman. Sukacita yang saya rasakan melebihi rekreasi ke tempat lain. Sehingga sungguh benar kata Daud:
"Sebab lebih baik satu hari di pelataran-Mu dari pada seribu hari di tempat lain; lebih baik berdiri di ambang pintu rumah Allahku dari pada diam di kemah-kemah orang fasik." (Maz 84:10)

Bagaimana kita bisa menyiapkan diri dalam ibadah sehingga bisa mengalami happy Sunday?
1. Datanglah dalam ibadah dengan penuh kerinduan, bukan karena terpaksa atau karena melaksanakan kewajiban agama.
2. Nyanyikanlah nyanyian syukur dan pujian kepada Tuhan dengan segenap hati dan penuh cinta kepada Tuhan.
3. Miliki hati yang haus untuk mendengar firman-Nya.
4. Berusahalah bisa melayani Tuhan sekalipun melalui hal yang kecil.
5. Fellowship dan saling mengasihi sesama jemaat, sebab mereka adalah saudara di dalam Tuhan.

Pastikan Saudara mengalami happy Sunday, sehingga sukacita yang dari Sorga memenuhi hidup Saudara. Tuhan memberkati. (Ps. BW)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages