Kamis, 19 Oktober 2017
Markus 6:7-9 (TB) Ia memanggil kedua belas murid itu dan mengutus mereka berdua-dua. Ia memberi mereka kuasa atas roh-roh jahat, dan berpesan kepada mereka supaya jangan membawa apa-apa dalam perjalanan mereka, kecuali tongkat, roti pun jangan, bekal pun jangan, uang dalam ikat pinggang pun jangan, boleh memakai alas kaki, tetapi jangan memakai dua baju.
Para mahasiswa biasanya harus melalui mata kuliah Kerja Praktek (magang) dan Kuliah Kerja Nyata (KKN). Mereka mempraktekkan ilmu yang sudah dipelajari dalam dunia kerja atau bagi masyarakat.
Setelah mendengar pengajaran dan melihat bagaimana Yesus melakukan pelayanan, maka tibalah murid-murid mempraktekkan. Yesus memanggil mereka dan mengutus pergi berdua-dua.
Dalam praktek pelayanan ini mereka melakukan 3 hal, yaitu:
1. Memberitakan pertobatan (penginjilan)
Tugas utama yang dibebankan kepada para murid yang diutus adalah memberitakan bahwa Kerajaan Allah sudah dekat.
Markus 6:12 (TB) Lalu pergilah mereka memberitakan bahwa orang harus bertobat, ...
2. Menerima kuasa dan mempraktekkannya.
Yesus memberi mereka kuasa atas roh-roh jahat (ayat 7). Mereka mulai mempraktekkan kuasa Allah dalam pelayanan yaitu mengusir setan dan menyembuhkan orang sakit.
Markus 6:13 (TB) dan mereka mengusir banyak setan, dan mengoles banyak orang sakit dengan minyak dan menyembuhkan mereka.
3. Hidup dengan iman
Praktek pelayanan bukanlah wisata atau jalan-jalan yang bisa semaunya membawa bekal. Dalam tugas ini mereka mempraktekkan hidup dengan iman. Pemeliharaan Tuhan dan mujizat akan menyertai pelayanan mereka.
Markus 6:8-9 (TB) dan berpesan kepada mereka supaya jangan membawa apa-apa dalam perjalanan mereka, kecuali tongkat, roti pun jangan, bekal pun jangan, uang dalam ikat pinggang pun jangan, boleh memakai alas kaki, tetapi jangan memakai dua baju.
Sesungguhnya kita orang percaya juga diutus menjalankan praktek pelayanan dalam kehidupan sehari-hari.
Markus 16:17-18 (TB) Tanda-tanda ini akan menyertai orang-orang yang percaya: mereka akan mengusir setan-setan demi nama-Ku, mereka akan berbicara dalam bahasa-bahasa yang baru bagi mereka,
mereka akan memegang ular, dan sekalipun mereka minum racun maut, mereka tidak akan mendapat celaka; mereka akan meletakkan tangannya atas orang sakit, dan orang itu akan sembuh."
Sudahkah kita menjalankan praktek pelayanan ini? Mahasiswa yang ingin lulus harus menjalankan kerja praktek dan KKN. Demikian pula kita harus menjalankan praktek pelayanan ini dalam kehidupan sehari-hari. Memberitakan pertobatan, mempraktekkan kuasa Allah dan hidup dengan iman. Selamat melayani. (Ps.BW)
posted from Bloggeroid
Tidak ada komentar:
Posting Komentar