Jumat, 18 Mei 2018
Bacaan Alkitab Setahun: Ester 1-3
Ester 1:22 (TB) Dikirimkanlah oleh baginda surat-surat ke segenap daerah kerajaan, tiap-tiap daerah menurut tulisannya dan tiap-tiap bangsa menurut bahasanya, bunyinya: "Setiap laki-laki harus menjadi kepala dalam rumah tangganya dan berbicara menurut bahasa bangsanya."
Penolakan ratu Wasti menghadap raja telah menimbulkan kekuatiran bagi para pembesar akan bahaya para isteri memberontak kepada suaminya di seluruh kerajaan. Atas nasehat Memukan, raja mengirimkan surat ke segenap kerajaan, daerah dan bangsa agar: "Setiap laki-laki menjadi kepala dalam rumah tangganya."
Perkembangan peradaban dan demokrasi menjadi salah satu penyebab keretakan rumah tangga. Isteri tidak lagi tunduk pada suami dan suami seringkali berlaku kasar kapada isterinya.
Bagaimana firman Tuhan menjelaskan tentang hal ini?
1. Isteri tunduk pada suami dan suami hendaklah mengasihi isterinya.
Efesus 5:22-25 (TB) Hai isteri, tunduklah kepada suamimu seperti kepada Tuhan,
karena suami adalah kepala isteri sama seperti Kristus adalah kepala jemaat. Dialah yang menyelamatkan tubuh.
Karena itu sebagaimana jemaat tunduk kepada Kristus, demikian jugalah isteri kepada suami dalam segala sesuatu.
Hai suami, kasihilah isterimu sebagaimana Kristus telah mengasihi jemaat dan telah menyerahkan diri-Nya baginya
karena suami adalah kepala isteri sama seperti Kristus adalah kepala jemaat. Dialah yang menyelamatkan tubuh.
Karena itu sebagaimana jemaat tunduk kepada Kristus, demikian jugalah isteri kepada suami dalam segala sesuatu.
Hai suami, kasihilah isterimu sebagaimana Kristus telah mengasihi jemaat dan telah menyerahkan diri-Nya baginya
Semakin isteri tunduk kepada suami, semakin suami mengasihi isterinya. Semakin suami mengasihi isterinya, semakin isteri tunduk kepada suaminya.
Kedua sikap suami isteri ini saling berhubungan dan tidak dapat dipisahkan. Keharmonisan dalam rumah tangga menjadi tanggung jawab bersama.
Kedua sikap suami isteri ini saling berhubungan dan tidak dapat dipisahkan. Keharmonisan dalam rumah tangga menjadi tanggung jawab bersama.
2. Dalam hal apakah isteri boleh tidak tunduk kepada suami?
Dalam hal suami tidak tunduk pada Kristus, misalnya suami memaksa isteri meninggalkan Tuhan Yesus dan mengikuti keyakinan lain, memaksa isteri mengkonsumsi narkoba, tindakan kriminal atau asusila serta melanggar firman Tuhan.
Selama suami tunduk kepada Kristus, isteri hendaklah tunduk kepada suami dalam segala sesuatu.
Selama suami tunduk kepada Kristus, isteri hendaklah tunduk kepada suami dalam segala sesuatu.
1 Korintus 11:3 (TB) Tetapi aku mau, supaya kamu mengetahui hal ini, yaitu Kepala dari tiap-tiap laki-laki ialah Kristus, kepala dari perempuan ialah laki-laki dan Kepala dari Kristus ialah Allah.
Agar suami dapat menjalankan peran sebagai kepala keluarga yang baik, suami harus tunduk kepada Kristus sebagai kepala. Istri akan meneladani sikap suaminya yang tunduk pada Kristus sehingga tercipta hubungan yang harmonis dalam keluarga.
Tuhan memberkati. (Ps.BW)
Tuhan memberkati. (Ps.BW)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar