Berdoa Untuk Gereja Teraniaya



Sabtu, 12 Mei 2018

Bacaan Alkirab Setahun: Ezra 4-6

Ezra 4:4 (TB)  Maka penduduk negeri itu melemahkan semangat orang-orang Yehuda dan membuat mereka takut membangun.

Pembangunan Bait Suci kedua pada zaman Zerubabel yang ditulis dalam Kitab Ezra mengalami perlawanan.
Berikut usaha musuh untuk menggagalkan pembangunan:
1. Usaha untuk menggagalkan dari dalam. Musuh menawarkan diri untuk ikut membangun. Ini merupakan usaha "musuh dalam selimut" (Ezra 4:2-3).
2. Usaha penduduk negeri untuk melemahkan semangat (mengintimidasi) orang-orang yang sedang membangun. (Ezra 4:4)
3. Menyogok pejabat agar menggagalkan usaha penduduk Yehuda dalam membangun. (Ezra 4:5)
4. Memberikan tuduhan palsu (fitnah) bahwa penduduk Yehuda akan tidak membayar pajak dan memberontak. (Ezra 4:6-16)
5. Melakukan penganiayaan sehingga usaha pembangunan terhenti. (Ezra 4:23)

Tetapi oleh kemurahan Tuhan, Ia telah menggerakkan raja Darius untuk memberi izin dan mendukung pembangunan Bait Suci. Ternyata perlawanan, intimidasi dan persekusi telah terjadi sejak zaman Perjanjian Lama.

Umat Kristen menjadi umat beragama yang paling banyak menghadapi intimidasi dan persekusi di seluruh dunia. Jangankan membangun gedung, di banyak daerah untuk beribadah saja mengalami kesulitan karena penolakan dari warga dan ormas tertentu. Nigeria adalah salah satu negara yang paling tinggi menganiaya orang Kristen. Video yang viral beberapa hari ini membuat kita miris, pendeta dan keluarganya dibakar hidup-hidup di Nigeria. Lebih dari 50 orang telah dibakar hidup-hidup di Nigeria. Jauh lebih banyak yang dianiaya, dipaksa pindah keyakinan dan mendapatkan perlakuan tidak adil. Tetapi semakin banyak aniaya, semakin banyak mujizat. Begitu banyak orang-orang Nigeria yang menerima Tuhan Yesus karena Kekristenan mengajarkan kasih dan bukan kekerasan.

Negara Indonesia berdasarkan Pancasila memberikan kebebasan kepada seluruh warga negara untuk memeluk agama dan menjalankan ibadah menurut agama dan  keyakinannya. Dan kebebasan ini dijamin oleh konstitusi. Namun dalam pelaksanaannya, masih begitu banyak daerah yang melarang orang Kristen beribadah, perlakuan yang tidak adil serta melarang membangun rumah ibadah hingga penganiayaan secara fisik. Indonesia menduduki peringkat 46 dari 50 gereja teraniaya di dunia. Inilah waktunya kita berdoa dan berpuasa untuk mendoakan gereja-gereja yang teraniaya agar mereka tetap dikuatkan dalam iman, mengalami mujizat dan kemuliaan Tuhan. Haleluya, Tuhan memberkati. (Ps.BW)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages