Menyebut dan Mengingat Nama Tuhan

 



Jumat, 28 Juli 2023


Bacaan Alkitab Setahun: Yesaya 25-27


Yesaya 26:8 (TB)  Ya TUHAN, kami juga menanti-nantikan saatnya Engkau menjalankan penghakiman; kesukaan kami ialah menyebut nama-Mu dan mengingat Engkau. 


Hal yang paling kita cintai adalah yang paling sering kita sebut dan sering kita ingat. Sebagai contoh ketika seseorang jatuh cinta, maka ia akan sering menyebut, mengingat dan berkomunikasi dengan pribadi yang ia cintai.


Ketika kita mengasihi Tuhan, maka kita akan sering menyebut nama-Nya di berbagai kesempatan, dalam doa, dalam pujian, dalam kesaksian semuanya tentang Tuhan. Juga dalam segala keadaan akan selalu mengingat Tuhan, baik dalam keadaan sehat maupun sakit, bahagia maupun sedih, berkelimpahan maupun berkekurangan. Intinya seorang yang mengasihi Tuhan fokus hidupnya adalah Tuhan, bukan manusia maupun keadaan.


2 Timotius 2:19 (TB)  Tetapi dasar yang diletakkan Allah itu teguh dan meterainya ialah: "Tuhan mengenal siapa kepunyaan-Nya" dan "Setiap orang yang menyebut nama Tuhan hendaklah meninggalkan kejahatan."


Setiap orang yang menyebut dan mengingat nama Tuhan akan selalu diingatkan tentang kebenaran, kekudusan dan takut akan Tuhan. Dengan demikian akan menjauhkan perilaku kita dari segala kejahatan.


Seberapa sering kita menyebut dan mengingat nama Tuhan menunjukkan seberapa dalam kita mengasihi Tuhan. Jadikanlah ini menjadi kesukaan hidup kita setiap hari. Haleluya, Tuhan Yesus memberkati. (PBW)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages