Ditenun Di Dalam Kandungan



Senin, 1 Juli 2019

Bacaan Alkitab Setahun: Mazmur 136-140

Mazmur 139:13 (TB)  Sebab Engkaulah yang membentuk buah pinggangku, menenun aku dalam kandungan ibuku.

Salah satu alasan kita bersyukur dan percaya kepada Tuhan sebab Ia telah membentuk kita sejak dari dalam kandungan!

1. Sebuah maha karya Allah yang melahirkan kehidupan kita.
Bayangkan waktu lebih dari sembilan bulan, Tuhan membentuk dan menenun kita dalam kandungan ibu. Pembentukan seluruh organ, kelengkapan fisik dan kecerdasan yang sempurna. Hanya dari pertemuan satu sel sperma dan satu sel telur menjadi janin yang terus bertumbuh dan lahirlah seorang anak manusia. Kemampuan teknologi yang diciptakan manusia tidak mungkin dapat menyamai maha karya Allah. Hindari perasaan rendah diri, merasa gagal atau menyesali keadaan. Di mata Tuhan, apa yang Dia kerjakan dalam hidup kita adalah sempurna.

2. Menghargai Sang Pencipta melalui iman dan ketaatan.
Pengkhotbah 12:1 (TB)  Ingatlah akan Penciptamu pada masa mudamu, sebelum tiba hari-hari yang malang dan mendekat tahun-tahun yang kaukatakan: "Tak ada kesenangan bagiku di dalamnya!"
Sikap menghargai Tuhan sebagai pencipta kita ditunjukkan melalui iman (percaya) dan ketaatan kita kepada kehendak-Nya. Oleh sebab itu penting selalu bersyukur, memuliakan Tuhan dan setia beribadah kepada-Nya. Hormatilah Tuhan sebagai Pencipta kita. Sebagai Pencipta, Ia juga yang sanggup memulihkan dan memelihara hidup kita.

3. Diciptakan untuk sebuah tujuan.
Kita terlahir sebagai seorang pemenang dan Allah telah menyertakan sebuah tujuan mulia bagi kita.

Efesus 2:10 (TB)  Karena kita ini buatan Allah, diciptakan dalam Kristus Yesus untuk melakukan pekerjaan baik, yang dipersiapkan Allah sebelumnya. Ia mau, supaya kita hidup di dalamnya.
Yesaya 43:7 (TB)  semua orang yang disebutkan dengan nama-Ku yang Kuciptakan untuk kemuliaan-Ku, yang Kubentuk dan yang juga Kujadikan!"

Muliakanlah Tuhan dan layanilah Dia melalui segenap kehidupan kita, sebab kita diciptakan untuk kemuliaan Tuhan.

Tuhan kembali memberi kesempatan baru di awal bulan ini untuk kita lebih sungguh lagi mengasihi dan melayani Dia. Ingatlah Dia telah membentuk kita dengan sempurna sehingga kita lahir ke dalam dunia. Oleh sebab itu bersyukurlah, tetap setia dan mendedikasikan hidup kita untuk memuliakan Tuhan. Selamat berkarya dan Tuhan memberkati. (Ps.BW)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages