Sabtu, 16 Nopember 2024
Bacaan Alkitab Setahun: Roma 1-3
Roma 3:10 (TB) seperti ada tertulis: "Tidak ada yang benar, seorang pun tidak.
Firman Tuhan mengatakan bahwa semua manusia berdosa. Seorang pun tidak ada yang benar. Tetapi iblis menipu manusia, ia tidak hanya menuduh bahwa manusia berdosa tetapi ia juga menipu dengan cara menyakinkan bahwa seseorang yang paling benar sedangkan yang lain salah.
Seorang yang jatuh karena tipuan iblis akan:
1. Menganggap dirinya adalah benar.
Ini adalah bentuk kesombongan sehingga seseorang tidak pernah mau mengakui kesalahan dan merasa tidak pernah ada kesalahan pada dirinya. Akibatnya ia tidak pernah meminta pengampunan Tuhan dan tidak mau mengampuni kesalahan orang lain.
2. Menyalahkan orang lain.
Seseorang yang merasa benar selalu akan melihat apa saja yang dilakukan oleh orang lain adalah salah. Ia telah menjadi hakim bukan karena dipilih oleh Allah melainkan karena kesombongannya.
Berbagai hubungan antar manusia akan menjadi rusak apabila ada seseorang yang merasa dirinya paling benar sehingga menyalahkan orang lain. Kebenarannya adalah bahwa semua manusia berdosa sehingga kita harus saling mengaku dosa dan saling mengampuni agar terjadi pemulihan.
Yakobus 5:16 (TB) Karena itu hendaklah kamu saling mengaku dosamu dan saling mendoakan, supaya kamu sembuh. Doa orang yang benar, bila dengan yakin didoakan, sangat besar kuasanya.
Marilah kita dengan rendah hati mengaku dosa kita dan mengakui bahwa kita orang berdosa sehingga kita bisa meminta pengampunan dari Allah dan mengampuni orang lain. Selamat berakhir pekan, Tuhan Yesus memberkati. (PBW)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar