Sabtu, 24 Agustus 2019
Bacaan Alkitab Setahun: Yeremia 40-42
Yeremia 42:11-12 (TB) Janganlah takut kepada raja Babel yang kamu takuti itu. Janganlah takut kepadanya, demikianlah firman TUHAN, sebab Aku menyertai kamu untuk menyelamatkan kamu dan untuk melepaskan kamu dari tangannya.
Aku akan membuat kamu mendapat belas kasihan, sehingga ia merasa belas kasihan kepadamu dan membiarkan kamu tinggal di tanahmu.
Bangsa Yehuda diperingatkan untuk tetap tinggal di negerinya pada saat ditaklukkan oleh kerajaan Babel. Sebagian diangkut ke kerajaan Babel sebagai orang buangan tetapi sebagian lagi tetap tinggal di Yehuda. Mereka yang tinggal di Yehuda mengalami ketakutan akan penindasan dan masa yang sukar sebagai negeri jajahan Babel. Tetapi Tuhan memberi penghiburan kepada mereka di masa sukar. Pesan-pesan apakah yang Tuhan berikan kepada mereka?
1. Jangan takut kepada musuh (masalah).
Sebab Tuhan menyertai untuk menyelamatkan dan melepaskan mereka dari tangan orang-orang Babel.
Pada umumnya ketika seseorang menghadapi masalah atau penderitaan, timbullah rasa takut. Agar tetap tegar di masa sukar, pesan terutama yang Tuhan berikan adalah "Jangan takut!", sebab Tuhan beserta kita.
2. Tuhan memberi belas kasihan.
Tuhan akan menggerakkan hati orang (musuh) untuk mempunyai belas kasihan.
Beberapa orang merasa takut kepada orang-orang yang berbeda keyakinan (fanatik), kompetitor dalam pekerjaan yang jahat, dosen yang "killer", atau orang yang berbuat jahat. Tentang hal tersebut, percayalah jika Tuhan menyertai kita, maka Ia akan mencurahkan roh belas kasihan kepada orang-orang sehingga menaruh belas kasihan kepada kita.
3. Jangan mencari pertolongan dunia.
Tuhan melarang sisa orang buangan yang ditindas bangsa Babel untuk pergi ke Mesir. Mesir dipandang sebagai jalan pintas, tetapi Tuhan telah memperingatkan akan kutuk yang mereka dapat ketika mereka pergi ke Mesir. Mesir adalah gambaran pertolongan dunia, misalnya dengan pertolongan kuasa gelap untuk menyelesaikan masalah atau cepat sukses (kaya). Di samping itu Mesir berbicara tentang mengandalkan kekuatan sendiri dan perbuatan yang jahat.
Menghadapi masa sukar memang tidak mudah. Agar tetap tegar di masa sukar, tetapkah bersyukur, percaya dan taat kepada Tuhan. Jangan takut, Tuhan akan memberi belas kasihan dan jangan mencari pertolongan dunia. Bersama Tuhan, nantikanlah setiap mujizat dan pertolongan-Nya. Tuhan memberkati. (Ps.BW)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar