Berdoa Dengan Tekun



Hari 5
Senin, 9 Januari 2017
Berdoa Dengan Tekun
Luk 18:1, 2Taw 20:9

Sebelum Kentucky Fried Chicken (KFC) menjadi salah satu restoran terbesar di dunia, Kolonel Sanders mengelilingi seluruh negeri mencoba menjual resep ayamnya. Kolonel Sanders bertekun melewati 1.009 penolakan sebelum akhirnya dia memperoleh satu jawaban "iya". Di usia 74, Kolonel Sanders memiliki 600 outlet lisensi KFC di Amerika Utara. Hasil dan terobosan tidak terjadi dalam satu malam, tetapi membutuhkan ketekunan.

Bagaimana dengan kehidupan doa kita? Saat kita telah berdoa selama bertahun-tahun untuk hal yang sama dan sepertinya tidak ada yang berubah, apakah kita menyerah, kehilangan iman, atau kita terus kepada Dia yang memberikan segala sesuatu?
Dalam 2 Taw 20:9, Yosafat menghadapi kesukaran besar dan dia berdoa meminta pertolongan Tuhan. Yosafat menolak untuk berhenti berdoa sampai Tuhan mendengar dan menyelamatkan mereka. Dalam Lukas 18, Tuhan meyakinkan kita bahwa seorang hakim yang tidak takut akan Allah dan manusia, menjawab doa seorang janda yang bertekun dan apakah Allah yang pengasih, baik dan adil tidak akan melakukan lebih dari itu? Tuhan ingin kita tidak menyerah dalam doa-doa kita dan memiliki iman bahwa Dia sesungguhnya adalah Allah yang mendengarkan doa, tangisan kita dan Dia sanggup untuk menolong kita pada waktu-Nya.

Memasuki 2017, mungkin ada doa-doa yang belum terjawab dari tahun-tahun sebelumnya. Bagaimana jika hanya dibutuhkan sebuah doa yang tekun, selangkah iman, dan sedikit lagi kesabaran untuk menerima terobosan kita? Jangan menyerah dan berhenti berdoa sampai kita melihat jawaban, sampai Tuhan sendiri mengatakan tidak, dan sampai Dia memberikan kita keyakinan bahwa peperangan rohani telah selesai dan kita telah menang. Dia tidak pernah terlambat menjawab doa dan hanya sejauh doa dan hanya sejauh doa.

Pokok doa:
Jangan menyerah dan kehilangan pengharapan.Jadilah setia dalam kehidupan doa kita, perkatakan janji-janji-Nya atas situasi kita dan miliki iman bahwa Dia Allah yang mendengarkan doa kita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages