Menyiapkan Masa Depan Cerah

 


Minggu, 21 Pebruari 2021


Bacaan Alkitab Setahun: Ulangan 4-6


Ulangan 4:40 (TB)  "Berpeganglah pada ketetapan dan perintah-Nya yang kusampaikan kepadamu pada hari ini, supaya baik keadaanmu dan keadaan anak-anakmu yang kemudian, dan supaya lanjut umurmu di tanah yang diberikan TUHAN, Allahmu, kepadamu untuk selamanya."


Setiap orang menginginkan kehidupan masa depan yang cerah baik bagi dirinya sendiri maupun keturunannya.
Menurut Ulangan 4:40, kunci untuk menyiapkan masa depan yang cerah yaitu: berpegang pada ketetapan dan perintah Tuhan. Artinya kita mengimani dan melakukan firman Tuhan dengan taat dan setia dalam kehidupan sehari-hari.


Masa depan yang cerah yang disebut dalam ayat tersebut adalah keadaan yang baik untuk diri sendiri dan keturunan kita serta berumur panjang. Kata "baik keadaanmu" dalam terjemahan lain disebut sejahtera, yaitu keadaan yang aman, damai dan makmur.
Ulangan 4:40 (BIMK)  Taatilah semua hukum yang saya berikan kepadamu hari ini, maka kamu dan keturunanmu akan sejahtera dan terus hidup di negeri yang diberikan TUHAN Allahmu menjadi milikmu untuk selama-lamanya."


Banyak orang berusaha supaya hidupnya dan keturunannya hidup dalam keadaan yang baik serta berumur panjang dengan kekuatan diri sendiri dan hikmat dunia. Tetapi hari ini kita mendapat rhema dari firman Tuhan, yaitu percaya dan melakukan firman Tuhan akan membuat kita dan keturunan kita memiliki masa depan yang cerah, yaitu keadaan yang sejahtera dan panjang umur. Selamat hari Minggu, selamat beribadah dan Tuhan memberkati. (Ps.BW)







1 komentar:

  1. Trima kasih atas firma hari ini dan menjadi sumber inspirasi untuk kami...salam

    BalasHapus

Pages