Sabtu, 10 Desember 2022
Bacaan Alkitab Setahun: 1 Timotius 4-6
1 Timotius 6:11 (TB) Tetapi engkau hai manusia Allah, jauhilah semuanya itu, kejarlah keadilan, ibadah, kesetiaan, kasih, kesabaran dan kelembutan.
Bagian penutup dari surat 1 Timotius merupakan pesan-pesan pribadi yang penting untuk hamba Allah. Dalam Terjemahan Baru digunakan kata "manusia Allah" tetapi dalam terjemahan lain menggunakan kata "hamba Allah" dan "milik Allah".
1 Timotius 6:11 (FAYH) Timotius, engkau seorang hamba Allah. Jauhkan dirimu dari segala hal yang jahat ini dan bekerjalah untuk segala yang benar dan baik. Belajarlah mempercayai Allah serta mengasihi orang lain, dan bersikap sabar serta lemah lembut.
1 Timotius 6:11 (BIMK) Tetapi engkau adalah orang milik Allah, jadi engkau harus menjauhi semuanya itu. Berusahalah menjadi orang yang benar di mata Allah, yang mengabdi kepada Allah, percaya kepada Kristus, mengasihi sesama, tabah dalam penderitaan, dan bersikap lemah lembut.
Tentunya pesan tersebut bukan hanya untuk Timotius atau para hamba Tuhan tetapi juga untuk seluruh pelayan Tuhan dan orang percaya.
Pesan-pesan yang diberikan kepada kita adalah:
1. Jangan menjadi hamba uang.
Kata "tetapi" di awal ayat 1 Timotius 6:11 menunjuk kepada antitesis dari ayat sebelumnya. Artinya bila kita menjadi orang Kristen haruslah menjauhkan diri dari cinta uang atau menjadi hamba uang. Karena kata Kristen memiliki arti Kristus kecil atau murid Kristus.
1 Timotius 6:10 (TB) Karena akar segala kejahatan ialah cinta uang. Sebab oleh memburu uanglah beberapa orang telah menyimpang dari iman dan menyiksa dirinya dengan berbagai-bagai duka.
1 Timotius 6:10 (BIMK) Sebab dari cinta akan uang, timbul segala macam kejahatan. Ada sebagian orang yang mengejar uang sehingga sudah tidak menuruti lagi ajaran Kristen, lalu mereka tertimpa banyak penderitaan yang menghancurkan hati mereka.
2. Kejarlah kebaikan dan damai sejahtera
Bangunlah setiap relasi dengan kebaikan dan damai sejahtera. Hindari masalah yang timbul akibat mencari-cari kesalahan dan mencari kepentingan diri sendiri. Sebaliknya kejarlah kekudusan dan hiduplah dalam perdamaian dengan semua orang.
1 Timotius 6:11 (BIMK) Tetapi engkau adalah orang milik Allah, jadi engkau harus menjauhi semuanya itu. Berusahalah menjadi orang yang benar di mata Allah, yang mengabdi kepada Allah, percaya kepada Kristus, mengasihi sesama, tabah dalam penderitaan, dan bersikap lemah lembut.
Ibrani 12:14 (TB) Berusahalah hidup damai dengan semua orang dan kejarlah kekudusan, sebab tanpa kekudusan tidak seorang pun akan melihat Tuhan.
Roma 12:17-18 (TB) Janganlah membalas kejahatan dengan kejahatan; lakukanlah apa yang baik bagi semua orang!
Sedapat-dapatnya, kalau hal itu bergantung padamu, hiduplah dalam perdamaian dengan semua orang!
Marilah kita terima pesan-pesan tersebut dan melakukannya dalam kehidupan sehari-hari. Ini akan membuat kehidupan kita berkenan kepada Tuhan dan memuliakan nama-Nya. Haleluya, Tuhan Yesus memberkati. Amin. (PBW)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar