Jangan Kembali Kepada Hidup Lama

 



Rabu, 21 Desember 2022


2 Petrus 2:22 (TB)  Bagi mereka cocok apa yang dikatakan peribahasa yang benar ini: "Anjing kembali lagi ke muntahnya, dan babi yang mandi kembali lagi ke kubangannya."  


Berikut ayat di atas dalam terjemahan Bahasa Indonesia Masa Kini.


2 Petrus 2:22 (BIMK)  Apa yang mereka lakukan membuktikan kebenaran peribahasa ini, "Anjing akan makan kembali apa yang sudah dimuntahkannya," dan "Babi yang telah dimandikan, akan kembali berguling-guling di dalam lumpur."


Dari sekian banyak orang yang mengaku percaya kepada Yesus dan dibaptis, ada beberapa yang kembali melakukan dosa seperti kehidupan yang lama. Bahkan Tuhan Yesus mengatakan bahwa keadaan mereka menjadi jauh lebih buruk dari sebelumnya.


Matius 12:45 (TB)  Lalu ia keluar dan mengajak tujuh roh lain yang lebih jahat dari padanya dan mereka masuk dan berdiam di situ. Maka akhirnya keadaan orang itu lebih buruk dari pada keadaannya semula. Demikian juga akan berlaku atas angkatan yang jahat ini."


Demikian pula Petrus menegaskan kembali pesan seperti yang disampaikan Tuhan Yesus.

2 Petrus 2:20 (TB)  Sebab jika mereka, oleh pengenalan mereka akan Tuhan dan Juruselamat kita, Yesus Kristus, telah melepaskan diri dari kecemaran-kecemaran dunia, tetapi terlibat lagi di dalamnya, maka akhirnya keadaan mereka lebih buruk dari pada yang semula. 


Jadi apa yang bisa kita pelajari dalam hal ini?


1. Pertobatan dan baptisan adalah keputusan yang besar yang harus disertai dengan dedikasi hidup.


Pertobatan dan baptisan bukanlah sekedar hasil dari emosi sesaat, bermain-main atau ikut-ikutan orang lain. Harus disertai dengan kesadaran penuh dan komitmen yang kuat untuk mendedikasikan hidup kepada Tuhan.


2. Seorang yang menjalani pertobatan dan baptisan akan mengalami peperangan rohani.


Iblis tentu tidak senang bila seseorang bertobat dan dibaptis. Oleh sebab itu ia akan menggunakan secara cara untuk menjauhkan orang tersebut dengan Tuhan dan gereja-Nya. Bahkan ia terus menawarkan kehidupan duniawi yang lebih enak dan menarik secara daging.


1 Yohanes 2:16-17 (TB)  Sebab semua yang ada di dalam dunia, yaitu keinginan daging dan keinginan mata serta keangkuhan hidup, bukanlah berasal dari Bapa, melainkan dari dunia.

Dan dunia ini sedang lenyap dengan keinginannya, tetapi orang yang melakukan kehendak Allah tetap hidup selama-lamanya.


Jadi pesan bagi kita ...

1. Bagi yang sudah bertobat dan dibaptis, jalani kehidupan rohani bersama Tuhan dengan penuh dedikasi dan kesetiaan.

2. Tinggalkan kebiasaan dosa dan segala sesuatu yang menjauhkan dari persekutuan dengan Tuhan.


Jangan kembali kepada kehidupan yang lama, jadilah ciptaan baru dalam Kristus.

2 Korintus 5:17 (TB)  Jadi siapa yang ada di dalam Kristus, ia adalah ciptaan baru: yang lama sudah berlalu, sesungguhnya yang baru sudah datang.


Semoga renungan ini menjadi berkat. Selamat beraktifitas, Tuhan Yesus memberkati. (PBW)




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages