Rabu, 5 Pebruari 2020
Bacaan Alkitab Setahun: Imamat 19-21
Imamat 20:9 (TB) Apabila ada seseorang yang mengutuki ayahnya atau ibunya, pastilah ia dihukum mati; ia telah mengutuki ayahnya atau ibunya, maka darahnya tertimpa kepadanya sendiri.
Banyak fenomena anak durhaka yang diangkat dalam sebuah film, dongeng atau cerita. Misalnya dalam cerita rakyat Malin Kundang dari Sumatera Barat berintikan seorang anak yang telah sukses di tanah rantau dan menikah dengan perempuan kaya raya, mengutuk dan tidak mengakui ibunya yang miskin dengan pakaian compang-camping. Akhirnya si ibu meminta keadilan Tuhan, kapal Malin Kundang dihantam ombak besar dan jasad Malin Kundang tidak pernah ditemukan. Malin Kundang menerima hukuman akibat mengutuki dan tidak menghormati ibunya.
Alkitab dari awal sudah memberikan pesan atau hukum untuk menghormati orang tua.
1. Menghormati orang tua supaya lanjut usia.
Ulangan 5:16 (TB) Hormatilah ayahmu dan ibumu, seperti yang diperintahkan kepadamu oleh TUHAN, Allahmu, supaya lanjut umurmu dan baik keadaanmu di tanah yang diberikan TUHAN, Allahmu, kepadamu.
Matius 15:4 (TB) Sebab Allah berfirman: Hormatilah ayahmu dan ibumu; dan lagi: Siapa yang mengutuki ayahnya atau ibunya pasti dihukum mati.
Ulangan 5:16 (TB) Hormatilah ayahmu dan ibumu, seperti yang diperintahkan kepadamu oleh TUHAN, Allahmu, supaya lanjut umurmu dan baik keadaanmu di tanah yang diberikan TUHAN, Allahmu, kepadamu.
Matius 15:4 (TB) Sebab Allah berfirman: Hormatilah ayahmu dan ibumu; dan lagi: Siapa yang mengutuki ayahnya atau ibunya pasti dihukum mati.
2. Mentaati orang tua membangun hubungan yang indah.
Kolose 3:20 (TB) Hai anak-anak, taatilah orang tuamu dalam segala hal, karena itulah yang indah di dalam Tuhan.
Efesus 6:1-3 (TB) Hai anak-anak, taatilah orang tuamu di dalam Tuhan, karena haruslah demikian.
Hormatilah ayahmu dan ibumu — ini adalah suatu perintah yang penting, seperti yang nyata dari janji ini:
supaya kamu berbahagia dan panjang umurmu di bumi.
Kolose 3:20 (TB) Hai anak-anak, taatilah orang tuamu dalam segala hal, karena itulah yang indah di dalam Tuhan.
Efesus 6:1-3 (TB) Hai anak-anak, taatilah orang tuamu di dalam Tuhan, karena haruslah demikian.
Hormatilah ayahmu dan ibumu — ini adalah suatu perintah yang penting, seperti yang nyata dari janji ini:
supaya kamu berbahagia dan panjang umurmu di bumi.
Ingatlah kita terlahir di dunia karena orang tua kita, mereka merawat, mendidik dan membesarkan kita. Jika mungkin ada kesalahan dalam diri mereka, ampunilah sebab kita pun tidak luput dari kesalahan. Orang tua menerima otoritas dari Tuhan sehingga sudah seharusnya kita hormati dan taati supaya berkat dan janji Tuhan digenapi dalam kehidupan kita. Tuhan memberkati, greater blessing. (Ps.BW)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar