Gaya Hidup Kerajaan Allah


Rabu, 21 Nopember 2018

Bacaan Alkitab Setahun: Roma 13-16

Roma 14:17 (TB)  Sebab Kerajaan Allah bukanlah soal makanan dan minuman, tetapi soal kebenaran, damai sejahtera dan sukacita oleh Roh Kudus.

Fokus hidup mempengaruhi gaya hidup. Orang yang berfokus pada dunia akan mengikuti gaya hidup dunia. Sebaliknya orang yang berfokus pada Tuhan akan mengikuti gaya hidup Kerajaan Allah.

Bagaimana gaya hidup orang yang hidup dalam Kerajaan Allah?

1. Tidak mengikuti gaya hidup duniawi.
Dalam ayat tersebut menunjuk kepada orang yang hanya mencari soal-soal duniawi, yaitu makanan dan minuman atau segala hal yang berhubungan dengan tubuh atau materi. Karena mengejar hal-hal yang bersifat materi akan melupakan hal-hal rohani.

Matius 6:33 (TB)  Tetapi carilah dahulu Kerajaan Allah dan kebenarannya, maka semuanya itu akan ditambahkan kepadamu.

Jika kita kuatir tentang materi, akan mengutamakan bekerja untuk mencari uang dan menomorduakan Tuhan. Akibatnya kita akan meninggalkan saat teduh, ibadah atau kebenaran karena berprinsip waktu adalah uang.

2. Mengikuti gaya hidup rohani.
Dalam ayat tersebut menunjuk bahwa kebenaran, damai sejahtera dan sukacita oleh Roh Kudus adalah hal-hal rohani yang tidak terlihat secara fisik namun dapat dialami dan dirasakan. Keterbatasan materi belum tentu membatasi kebenaran, damai sejahtera dan sukacita. Orang yang memiliki gaya hidup rohani akan hidup dalam kebenaran, damai sejahtera dan sukacita, sekalipun hidup dalam kesederhanaan. Gaya hidup rohani menunjukkan fokus hidup seseorang adalah kepada Tuhan, bukan kepada duniawi.

Orang yang hidup dalam gaya hidup rohani akan menjauhi kejahatan, dosa dan pergaulan buruk supaya ia dapat hidup dalam kebenaran, damai sejahtera dan sukacita. Dunia saat ini menawarkan pilihan untuk hidup dalam gaya hidup duniawi atau Kerajaan Allah. Pilihlah hidup dalam Kerajaan Allah sebab bernilai kekal bukan sementara. Tuhan memberkati. (Ps.BW)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages