Rabu, 7 Januari 2026
Bacaan Alkitab Setahun: Kejadian 19-21
Kejadian 20:18 (TB) Sebab tadinya TUHAN telah menutup kandungan setiap perempuan di istana Abimelekh karena Sara, isteri Abraham itu.
Mandul atau tidak beranak pada zaman perjanjian lama merupakan aib bagi seorang perempuan. Salah satu penyebab secara rohani adalah dosa yang diperbuat, baik pribadi maupun bersama di hadapan Tuhan.
Setiap perempuan di istana Abimelekh menjadi mandul karena Tuhan telah menutup kandungannya. Ini terjadi karena Abimelekh telah mengambil Sara menjadi isterinya, padahal Sara adalah isteri Abraham. Meskipun keputusan Abimelekh atas dasar ketidaktahuan, tetapi hal ini dipandang Tuhan sebagai suatu dosa.
Ketika Abimelekh menyadari kesalahannya dan mengembalikan Sara kepada Abraham, maka terjadi pemulihan sehingga para perempuan kembali mengandung.
Kejadian 20:17 (TB) Lalu Abraham berdoa kepada Allah, dan Allah menyembuhkan Abimelekh dan isterinya dan budak-budaknya perempuan, sehingga mereka melahirkan anak.
Dalam dunia medis, kemandulan bisa terjadi karena kondisi fisik atau gangguan kesuburan baik suami maupun isteri. Namun ada pula yang kedua-duanya sehat tetapi belum memiliki keturunan. Dalam hal ini baiklah suami dan isteri mencari Tuhan, sekiranya didapati ada dosa dan kesalahan segeralah bertobat dan memohon pengampunan Tuhan. Kita percaya bagi Tuhan tidak ada yang mustahil seperti yang terjadi dengan Abraham dan Sara yang melahirkan anak di masa tuanya. Sebab itu setiap keluarga hendaknya senantiasa hidup dalam persekutuan dengan Tuhan. Selamat beraktifitas, Tuhan Yesus memberkati. (PBW)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar