Perbedaan Orang Benar dan Orang Fasik

 



Minggu, 9 Oktober 2022


Bacaan Alkitab Setahun: Maleakhi 3-4


Maleakhi 3:18 (TB)  Maka kamu akan melihat kembali perbedaan antara orang benar dan orang fasik, antara orang yang beribadah kepada Allah dan orang yang tidak beribadah kepada-Nya.


Orang fasik adalah orang yang jahat dan tidak mengenal Tuhan, sedangkan orang benar adalah orang yang melakukan firman Tuhan dan memiliki persekutuan dengan Tuhan.


Fenomena yang kita lihat sekarang seakan-akan berbeda dengan kebenaran.

Kita melihat orang fasik hidupnya senang, bahagia seakan-akan tidak ada masalah. Sementara ada orang-orang benar menderita dan mengalami ketidakadilan.

Hal ini akan membuat beberapa orang mrngikuti jalan orang fasik meskipun tahu akan kebenaran.


Jangan melihat orang-orang hanya dari keadaannya saat ini, tetapi lihatlah kepada masa depan mereka berdasarkam janji Tuhan.


Masa depan orang fasik.


Maleakhi 4:1 (TB)  Bahwa sesungguhnya hari itu datang, menyala seperti perapian, maka semua orang gegabah dan setiap orang yang berbuat fasik menjadi seperti jerami dan akan terbakar oleh hari yang datang itu, firman TUHAN semesta alam, sampai tidak ditinggalkannya akar dan cabang mereka. 


Masa depan orang benar.


Maleakhi 4:2-3 (TB)  Tetapi kamu yang takut akan nama-Ku, bagimu akan terbit surya kebenaran dengan kesembuhan pada sayapnya. Kamu akan keluar dan berjingkrak-jingkrak seperti anak lembu lepas kandang.

Kamu akan menginjak-injak orang-orang fasik, sebab mereka akan menjadi abu di bawah telapak kakimu, pada hari yang Kusiapkan itu, firman TUHAN semesta alam. 


Bersabarlah dan tetaplah setia mengikuti jalan orang benar yaitu percaya dan taat kepada firman Tuhan. Tuhan tidak pernah lalai akan janji-Nya. Dia akan memberkati orang-orang benar yang berharap hanya kepada Tuhan. Haleluya, Tuhan Yesus memberkati. Selamat hari Minggu, Selamat beribadah. Tuhan Yesus memberkati. Amin. (PBW)




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages