Minggu, 28 November 2021
Bacaan Alkitab Setahun: 2 Korintus 4-6
2 Korintus 6:4 (TB) Sebaliknya, dalam segala hal kami menunjukkan, bahwa kami adalah pelayan Allah, yaitu: dalam menahan dengan penuh kesabaran dalam penderitaan, kesesakan dan kesukaran.
Tuhan merindukan setiap orang percaya memiliki kualitas yang unggul dalam melayani Dia. Tidak mudah kecewa, mundur atau tawar hati oleh masalah yang kecil, sebaliknya sanggup menahan dengan penuh kesabaran dalam segala penderitaan, kesesakan dan kesukaran. Singkatnya menjadi pelayan Tuhan yang "tahan banting".
Paulus memberikan teladan yang luar biasa dan patut diikuti oleh seluruh pelayan Tuhan. Bacalah dan perhatikanlah baik-baik keadaan, penderitaan dan setiap masalah yang dialami oleh Paulus dalam pelayanannya.
2 Korintus 6:4-10 (TB) Sebaliknya, dalam segala hal kami menunjukkan, bahwa kami adalah pelayan Allah, yaitu: dalam menahan dengan penuh kesabaran dalam penderitaan, kesesakan dan kesukaran,
dalam menanggung dera, dalam penjara dan kerusuhan, dalam berjerih payah, dalam berjaga-jaga dan berpuasa;
dalam kemurnian hati, pengetahuan, kesabaran, dan kemurahan hati; dalam Roh Kudus dan kasih yang tidak munafik;
dalam pemberitaan kebenaran dan kekuasaan Allah; dengan menggunakan senjata-senjata keadilan untuk menyerang ataupun untuk membela
ketika dihormati dan ketika dihina; ketika diumpat atau ketika dipuji; ketika dianggap sebagai penipu, namun dipercayai,
sebagai orang yang tidak dikenal, namun terkenal; sebagai orang yang nyaris mati, dan sungguh kami hidup; sebagai orang yang dihajar, namun tidak mati;
sebagai orang berdukacita, namun senantiasa bersukacita; sebagai orang miskin, namun memperkaya banyak orang; sebagai orang tak bermilik, sekalipun kami memiliki segala sesuatu.
Kita hanya mengalami sebagian kecil dari apa yang dialami oleh Paulus, jadi janganlah kecewa, marah, menyerah dan tawar hati. Bila Paulus mampu menanggung kesulitan yang sangat berat, kita pun juga mampu karena Tuhan yang akan menguatkan dan memberikan penghiburan. Selamat beribadah dan melayani Tuhan. Amin. (Ps.BW)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar