Memberi Dengan Ikhlas

 


Rabu, 28 April 2021


Bacaan Alkitab Setahun: 1 Taw 26-29


1 Tawarikh 29:17 (TB)  Aku tahu, ya Allahku, bahwa Engkau adalah penguji hati dan berkenan kepada keikhlasan, maka aku pun mempersembahkan semuanya itu dengan sukarela dan tulus ikhlas. Dan sekarang, umat-Mu yang hadir di sini telah kulihat memberikan persembahan sukarela kepada-Mu dengan sukacita.


Sikap hati seseorang sangat mempengaruhi dalam memberi.
Kata ikhlas memiliki arti bersih, tulus. Sinonim dari ikhlas adalah rela atau sukarela. Artinya dalam memberi tidak memiliki maksud lain selain tulus dan rela. Memberi bukan hanya berarti menolong, sebab seringkali Tuhan menggerakkan kita untuk memberi kepada orang yang tidak membutuhkan pertolongan secara langsung. Tetapi ada rencana Tuhan di balik pemberian tersebut.


Tuhan mengasihi orang-orang yang memberi dengan tulus dan rela.
2 Korintus 9:7 (TB)  Hendaklah masing-masing memberikan menurut kerelaan hatinya, jangan dengan sedih hati atau karena paksaan, sebab Allah mengasihi orang yang memberi dengan sukacita.


Janganlah ada sikap hati yang terpaksa ketika memberi karena tidak mendatangkan berkat. Sadarilah semua yang ada pada kita adalah milik Tuhan.
1 Tawarikh 29:16 (TB)  Ya TUHAN, Allah kami, segala kelimpahan bahan-bahan yang kami sediakan ini untuk mendirikan bagi-Mu rumah bagi nama-Mu yang kudus adalah dari tangan-Mu sendiri dan punya-Mulah segala-galanya.
Jadi jika Tuhan meminta milik-Nya yang dititipkan kepada kita, itu adalah hak-Nya.
Banyak orang masih bergumul dalam memberi perpuluhan maupun persembahan kepada Tuhan, karena tidak menyadari semua yang ada padanya adalah milik Tuhan.


Mari kita renungkan apakah kita sudah memiliki hati yang bersih, tulus dan rela dalam memberi. Tuhan memberkati. (Ps.BW)








Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages