El Betel

 



Rabu, 12 Januari 2022


Bacaan Alkitab Setahun: Kejadian 34-36


Kejadian 35:7 (TB)  Didirikannyalah mezbah di situ, dan dinamainyalah tempat itu El-Betel, karena Allah telah menyatakan diri kepadanya di situ, ketika ia lari terhadap kakaknya.


Yakub lari dari Esau dan sampailah ke Betel, ia mendirikan mezbah dan berjumpa dengan Tuhan. Kedua kalinya Tuhan menyuruh Yakub kembali ke Betel dan hendak menyatakan diri-Nya kembali kepada Yakub.


Betel artinya adalah rumah Allah. Di Betel, Allah menyatakan diri sehingga Yakub menamakan tempat itu El Betel yang artinya rumah Allah tempat Allah menyatakan diri.


Dalam kehidupan sekarang Betel bukanlah sebuah tempat melainkan dalam persekutuan dengan Tuhan. Apakah yang terjadi di Betel dalam kehidupan kita?


1. Tuhan memberkati.

Kejadian 35:9 (TB)  Setelah Yakub datang dari Padan-Aram, maka Allah menampakkan diri pula kepadanya dan memberkati dia. 


2. Tuhan memberi identitas yang baru.

Kejadian 35:10 (TB)  Firman Allah kepadanya: "Namamu Yakub; dari sekarang namamu bukan lagi Yakub, melainkan Israel, itulah yang akan menjadi namamu." Maka Allah menamai dia Israel. 


3. Tuhan memberikan mandat / perintah.

Kejadian 35:11 (TB)  Lagi firman Allah kepadanya: "Akulah Allah Yang Mahakuasa. Beranakcuculah dan bertambah banyak; satu bangsa, bahkan sekumpulan bangsa-bangsa, akan terjadi dari padamu dan raja-raja akan berasal dari padamu. 


4. Tuhan memberikan janji.

Kejadian 35:12 (TB)  Dan negeri ini yang telah Kuberikan kepada Abraham dan kepada Ishak, akan Kuberikan kepadamu dan juga kepada keturunanmu."


5. Tuhan memberikan firman-Nya.

Kejadian 35:15 (TB)  Yakub menamai tempat di mana Allah telah berfirman kepadanya "Betel". 


Sungguh indah ketika kita mengalami persekutuan dengan Tuhan. Kita berjumpa dengan Tuhan. Kita berada di dalam kediaman-Nya. Kita menerima berkat, identitas yang baru, mandat/perintah, janji Tuhan serta mendengarkan firman Tuhan. Oleh sebab itu jangan menganggap sepele persekutuan dengan Tuhan. Milikilah kehausan dan disiplin yang kuat untuk membangun persekutuan dengan Tuhan setiap hari. Haleluya, Tuhan Yesus memberkati. (Ps.BW)




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages